Malaka – Sekretaris Daerah Kabupaten Malaka, Ferdinandus Un Muti meminta Pengurus GP Ansor terlantik untuk memajukan Organisasi GP Ansor guna mengharumkan nama Kabupaten Malaka.
Pengurus baru yang sudah dilantik diminta harus keluar dari Zona Nyaman agar lebih maju dan berkembang dengan cara berinovasi dan berkreasi.
Permintaan itu disampaikan Sekda Malaka, Ferdinandus Un Muti saat mengadiri Pelantikan Pengurus GP Ansor Malaka Masa Bakti 2023-2027 di Betun – Malaka – Provinsi NTT, Minggu (26/11-2023).
Dikatakannya, keberadaan GP Ansor di Kabupaten Malaka selama ini sangat positif karena sudah membantu pemerintah dalam berbagai urusan sosial keagamaan dan kemasyarakatan.
” Sebagai mantan Kepala Dinas Perhubungan Malaka saya sering bertemu GP Ansor dan Banser NU dalam berbagai kegiatan keagamaan di Kabupaten Malaka untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat yang melaksanakan ibadah pada hari-hari besar keagamaan terutama dalam hal pengamanan umat saat beribadat dan juga keamanan kendaraan saat pelaksanaan perayaan. Berbagai hal positif sudah dilakukan pengurus lama dan harapannya bisa dilanjutkan pengurus yang baru”, ujarnya.
Dikatakannya, kehadirannya bersama beberapa Kepala Perangkat Daerah untuk mengikuti Pelantikan Pengurus GP Ansor merupakan bentuk dukungan Pemda Malaka tentang keberadaan semua organisasi Kepemudaan yang bernafaskan Agama di Malaka termasuk GP Ansor.
” Terima kasih kepada Ketua dan Pengurus GP Ansor Demisioner yang sudah berbakti dan proficiat kepada Pengurus GP Ansor yang baru dilantik”, ujarnya.
Ketua Tanfidziyah PCNU Malaka, Kyai Zaenal Muttaqin dalam kesempatan yang sama menyampaikan terimakasih atas jasa dan dedikasi Ketua dan Pengurus GP Ansor demisioner yang sudah mewakafkan waktu , tenaga dan materi .
Bagi Ketua dan Pengurus GP Ansor terlantik diharapkan bisa melanjutkan hal -hal baik yang sudah dilakukan.
” Bendera GP Ansor sudah diserahkan dan didirikan maka harus tetap ditegakkan guna kemajuan organisasi dan masyarakat Kabupaten Malaka”, ujarnya.
” Saya berpesan kepada warga NU Malaka supaya tetap menjaga persatuan dan kesatuan di Kabupaten Malaka. Jangan mudah tertipu dengan berita hoax, untuk itu kita harus jadi orang pintar dan cerdas”, tandasnya.
Ketua Demisioner GP Ansor, Yulianto berpesan kepada
Sahabat yang baru dilantik harus memahami sumpah yang diucapkan dan menyumbangkan jiwa dan raganya, mengabdi pada bangsa dan negara khususnya di Kabupaten Malaka dalam misi sosial dan kemanusiaan.
” Pengurus baru harus lebih kreatif dan berinovasi untuk menghadapi tantangan dunia baru yang lebih berat kedepan”, ujarnya.
Ketua Terlantik GP Ansor Malaka 2023-2027 , Gunawan
mengatakan dirinya siap melanjutkan Komando GP Ansor Periode 2023-2027
yang bergerak dibidang kepemudaan dan kemasyarakatan.
” Semua Pengurus Cabang tetap bekerja sama dan bersinergi, melanjutkan program yang sudah berjalan, tetap bekerja sama dan kerja keras untuk kepentingan masyarakat. Kita tetap berkomitmen dan konsisten dalam melaksanakan tugas dengan mengedepan toleransi dan etika”, tandasnya. ( boni)