Malaka – Ketua Tim Koalisi Melki-Jhoni, Adrianus Bria Seran, SH mengatakan Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur NTT Nomor Urut 2, Melki Laka Lena – Jhoni Asadoma pasti akan menang besar di Kabupaten Malaka pada perhelatan Pilgub NTT 27 November 2024.
Kemenangan besar itu pasti akan terjadi karena mayoritas rakyat Malaka dan seluruh partai pengusung sangat berkomitmen untuk memenangkan Melki-Jhoni menjadi Gubernur – Wakil Gubernur NTT dalam Pilgub NTT 27 November mendatang.
Adrianus Bria Seran mengatakan hal itu saat Kampanye Calon Gubernur – Wakil Gubernur NTT, Melki Laka Lena – Jhoni Asadoma di Harekakae – Kabupaten Malaka, Minggu ( 13/10-2024)
Dikatakannya, dirinya sangat meyakini nomor urut 2 sebagai nomor kemenangan ( Victory) bagi Paslon Melki-Jhoni dalam perhelatan Pilgub tahun ini.
” Tahun ini merupakan tahun kemenangan bagi nomor urut 2. Dalam Pilpres lalu saya sebagai Ketua Tim Koalisi Partai untuk Prabowo Gibran dengan nomor urut 2 dan hasilnya menang. Saat ini saya juga sebagai Ketua Tim Koalisi partai Pengusung Melki -Jhoni dengan nomor urut 2 dan di Pilkada Malaka 2024 saya juga sebagai Ketua Tim Koalisi Partai Pengusung SBS-HMS dengan nomor urut 2, dan saya sangat yakin nomor urut 2 akan memenangkan Pemilu tahun ini di Malaka”, ujarnya disambut tepuk tangan dan tawa hadirin.
” Teman-teman Partai Koalisi di Malaka sudah berkomitmen untuk menangkan Melki -Jhoni agar satu garis dengan Presiden supaya memudahkan komunikasi dan koordinasi terkait anggaran untuk membangun daerah”, tandasnya.
Ketua Partai Gerinda Kabupaten Malaka, Benny Chandradinata dalam orasi politiknya mengatakan nomor urut 2 pilihan terbaik untuk rakyat.
Dia mengatakan Jhoni Asadoma merupakan kader Partai Gerindra yang ditugaskan jadi calon Wakil Gubernur NTT mendampingi Melki Laka Lena sebagai Calon Gubernur.
” Kita harus menang 70 persen di Malaka . Kalau menang dalam Pilgub maka banyak program dari pusat yang akan datang ke NTT dan Malaka. Kita harus tegak lurus menangkan Melki -Jhoni di Malaka”, ujarnya.
Ketua Partai Demokrat, Egi Atok dalam kesempatan yang sama mengatakan siap memenangkan Melki -Jhoni di Pilgub NTT.
“Melki miliki kepedulian yang besar untuk Malaka. Kita harus dukung Melki -Jhoni untuk bangun infrastruktur Jalan dan Jembatan di Malaka. Untuk NTT kita harus menangkan Melki -Jhoni dan harus pilih no 2 untuk NTT. Ayo bangun NTT”, imbuhnya.
Ketua Partai Solidaritas Indonesia ( PSI) , Ari Fatin mengatakan PSI mendukung Melki-Jhoni karena keduanya Putra terbaik NTT yang bisa dipercaya pimpin NTT lima tahun kedepan..
“Jangan ragu Pilih Melki -Jhoni karena didukung 3 Presiden RI yakni SBY, Jokowi dan Prabowo. PSI berharap seluruh rakyat Malaka tidak ragu pilih paslon Nomor 2 dalam Pigub NTT”, tutupnya. ( boni)