Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
HeadlineLintas Provinsi

Membangkitkan Jiwa Maritim: Pagelaran Kepri Navy Open Water Swimming Competition 2024

108
×

Membangkitkan Jiwa Maritim: Pagelaran Kepri Navy Open Water Swimming Competition 2024

Sebarkan artikel ini

Radarmalaka.com, Tanjungpinang – Pagelaran Kepri Navy Open Water Swimming Competition 2024 resmi dibuka oleh Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI. Muhammad Ali dihadiri Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad, di Pelataran Tugu Sirih, Tepi Laut, Kota Tanjungpinang pada Sabtu, 8 Juni 2025 pagi.

Dalam event ini terdapat beberapa cabang perlombaan yang dipertandingkan, yaitu open water swimming renang tanpa alat dengan jarak 3.000 meter untuk TNI/Polri dan umum, kejuaraan terbuka open water swimming jarak 1.500 meter untuk pemula usia 13-16 tahun, dan lomba dayung perahu karet jarak 1.500 meter untuk siswa SMA sederajat dimana dalam setiap timnya terdiri dari 9 atlet, 8 pendayung, dan 1 jurumudi.

Kegiatan ini mengusung tema “Melalui penyelenggaran olahraga air, kita meningkatkan kecintaan kepada laut guna membangun kejayaan maritim dalam rangka terciptanya ruang alat kondisi juang yang tangguh bagi kepentingan pertahanan Negara”.

Acara tersebut juga diisi dengan berbagai kegiatan lain, seperti pemberian 1.000 paket sembako untuk masyarakat dan nelayan, kemudian pelaksanaan bakti sosial kesehatan bagi masyarakat Tanjungpinang dan sekitarnya yang meliputi pemeriksaan gigi kepada 350 orang pasien, khitanan masal kepada 50 orang masyarakat Kepri serta pelaksanaan donor darah.

KSAL Laksamana TNI. Muhammad Ali dalam sambutan pembukaannya mengungkapkan penyelenggaraan Kepri Navy Open Water Swimming Competition 2024 merupakan bentuk kepedulian TNI AL dalam upaya menumbuhkan kecintaan masyarakat terhadap budaya maritim nusantara atau budaya bahari, serta bentuk dan upaya untuk mengkampanyekan budaya laut bersih.

“Disamping itu, perlombaan ini juga adalah langkah nyata dari TNI Angkatan Laut untuk memasyarakatkan olahraga air atau open water swimming dan dayung perahu karet dan diharapkan dari perlombaan ini akan didapatkan atlet-atlet yang berprestasi yang siap untuk mengikuti perlombaan di tingkat nasional maupun internasional,” ucapnya.

Menurut KSAL, perlombaan ini sangat bermanfaat untuk mewujudkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya laut bagi kesejahteraan rakyat serta diharapkan akan berdampak kepada meningkatnya tujuan wisata khususnya wisata bahari di provinsi Kepri.

“Saya berharap seluruh peserta lomba dapat menjaga semangat berlomba yang fair dengan menjunjung tinggi kejujuran dan sportivitas. Sekali lagi selamat bertanding kepada seluruh peserta lomba, jadikanlah kegiatan ini sebagai ajang saling bersilaturahmi serta bersantai menikmati keindahan alam di sekitar perairan Kepulauan Riau dengan penuh kegembiraan,” ujarnya.

Sebelumnya, Gubernur Kepri Ansar Ahmad dalam sambutannya memberikan apresiasi dan penghargaan atas digelarnya Kepri Navy Open Water Swimming Competition 2024 dan tentunya agenda ini semakin memperkaya berbagai atraksi pariwisata di Kepri ini.

“Harapan kita adalah event ini akan menjadi kalender tahunan pariwisata di Kepri. Dan nanti setiap tahun InsyaAllah akan kita dukung dengan APBD Kepri. Bersama TNI AL, mungkin kita akan lakukan rapat evaluasi bersama untuk peningkatan skala event yang kita selenggarakan di tahun depan. Agar event ini bisa diperluas dengan tidak hanya skalanya daerah atau nasional, tapi juga kemasannya bisa menjadi event internasional,” harapnya.

Ansar juga berharap event ini akan membangun semangat masyarakat untuk mencintai laut, karena laut juga merupakan bagian penting dari kehidupan kita. Terlebih lagi, wilayah Kepri mencakup 96% lautan.

“Kita yakin TNI AL tidak hanya menjaga perairan laut NKRI, termasuk di Kepri, melainkan juga dapat memperluas aktivitasnya bersama pemerintah daerah guna mengembangkan event-event yang berkaitan dengan laut. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih dan selamat, semoga Angkatan Laut tetap jaya dan mendapatkan tempat di hati masyarakat,” tutupnya.

Turut hadir dalam acara Pangkoarmada RI Laksamana Madya TNI. Denih Hendrata, Pangkogabwilhan I Laksmana Madya TNI. Agus Hariyadi, Pangkoarmada I Laksamana Muda TNI. Yos Suryono, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Kepri, Ketua TP-PKK Provinsi Kepri Dewi Kumalasari, Penjabat (Pj.) Wali Kota Tanjungpinang Andri Rizal Siregar, Pj. Bupati Bangkalan Arif M. Dedi serta beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi Kepri dan Kota Tanjungpinang.

Editor: Budi Adriansyah
Penulis: Zah