Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaHeadlinePolitikRegional

Kotak Suara Tertukar!! Pencoblosan Surat Suara di Desa Naas – Malaka Barat Tertunda 55 Menit!!

8
×

Kotak Suara Tertukar!! Pencoblosan Surat Suara di Desa Naas – Malaka Barat Tertunda 55 Menit!!

Sebarkan artikel ini

Kotak Suara Pemilihan Bupati-Wakil Bupati di Desa Naas – Malaka Barat Tertukar !! Dibuatkan Berita Acara C Kejadian Khusus

Malaka- Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Malaka dan Gubernur-Wakil Gubernur NTT di TPS 01 dan TPS 02 di Desa Naas- Kecamatan Malaka Barat – Kabupaten Malaka – Provinsi NTT, Rabu (27/11-2024) tertunda 55 menit.

Pasalnya, kotak suara untuk pemilihan Bupati/Wakil Bupati Malaka tertukar di TPS 01 dan TPS 02.

Terhadap tertukarnya kotak suara, para penyelenggara baik dari TPS 1 dan 2 , PPS, PTPS dan aparat keamananan melakukan penukaran kotak suara dan dibuatkan Berita Acara C Kejadian Khusus.

PPS Desa Naas, Jemmy Hauteas mengatakan hal itu ketika dikonfirmasi wartawan di TPS 01 Desa Naas ( SDK Wetulan), Rabu (27/11-2024).

Ketua PPS, Jimmy Hauteas ketika dikonfirmasi wartawan di TPS 01 Desa Naas membenarkan hal itu.

” Ini kesalahan teknis karena saat penurunan kotak suara kemarin yang didrop dari Kecamatan Malaka Barat oleh petugas, saat diturunkan di TPS tertukar dengan Kotak Suara Bupati/Wakil Bupati Malaka di TPS 02. Kita sudah lakukan penukaran kotak dan saat ini sudah mulai lalukan pemungutan surat suara”, ujarnya.

” Terhadap tertukarnya kotak suara itu kita buatkan Berita Acara C Kejadian Khusus”,

Hingga berita ini diturunkan KPPS bersama seluruh petugas melakukan persiapan pemungutan suara sesuai ketentuan yang berlaku. ( boni)