( Photo : Anggota Komisi 3 DPRD Malaka, Raymundus Seran Klau)
Malaka, Bupati Malaka, Simon Nahak sangat optimis pembangunan Infrastruktur Jembatan Bo’en dan Sarana Perkatoran Camat Malaka Tengah segera dibangun dengan dana pusat.
Selain itu Jembatan Koloweuk, Jembatan Benenai 2 di Aintasi dan beberapa Jembatan rusak di wilayah Dapil Malaka 3 dipastikan dibangun dan diperbaiki untuk melancarkan akses rakyat.
Rencana itu disampaikan Bupati Malaka, Simon Nahak dalam Sambutan Penutupan Sidang 1 DPRD Kabupaten Malaka di Betun – Ibu Kota Kabupaten Malaka – Provinsi NTT belum lama ini.
(Photo : Bupati Malaka, Simon Nahak Saat Pembukaan Sidang APBD Perubahan 2022)
Simon mengatakan khususnya untuk bangunan gedung Kantor Camat Malaka Tengah akan dibangun dalam waktu dekat dengan dana pusat.
” Walau dalam pilkada lalu saya kalah di dapil 3 tetapi saya akan fokus bangun disana untuk perbaiki Jembatan Koloweuk dan beberapa jembatan disana”
” Pekerjaan-pekerjaan itu akan dibangun dengan dan APBN”
” Saya sangat yakin rencana-rencana diatas dapat terealisasi dengan dana pusat.”, ujar Bupati Simon penuh keyakinan.
Sementara itu Anggota Komisi 3 DPRD Kabupaten Malaka, Raymundus Seran Klau menyambut baik rencana Bupati Malaka untuk memperbaiki infrastruktur Jembatan dan Gedung Kantor Camat Malaka Tengah dengan dana Pusat.
” Dalam Rapat Penutupan Sidang Banggar saya pertanyakan hal itu. Saya senang sekali karena dalam pembukaan Sidang Perubahan APBD 2022 Bupati Malaka sudah menjawab permintaan dan pertanyaan tersebut”
” Sebagai anggota Komisi 3 DPRD tentu kita memberikan dukungan kepada Bupati Malaka bersama jajarannya untuk merealisasikan rencana mulia tersebut dengan dana pusat untuk melancarkan akses rakyat dan percepatan kemakmuran rakyat”, ujarnya. ( boni/yerem).