Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
HeadlineLintas Provinsi

Membangun Kerukunan di Kepri: Peran KKSS dan Harapan Ansar Ahmad pada Muswil IV BPW KKSS Kepri

122
×

Membangun Kerukunan di Kepri: Peran KKSS dan Harapan Ansar Ahmad pada Muswil IV BPW KKSS Kepri

Sebarkan artikel ini

Radarmalaka.com, Tanjungpinang – Indeks Kerukunan Umat Beragama Kepulauan Riau (Kepri), yang secara konsisten meraih peringkat 3 besar di tingkat nasional sejak tahun 2022, adalah hasil dari peranan Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kepri.

Gubernur Provinsi Kepri, Ansar Ahmad, mengungkapkan hal tersebut saat dia menghadiri pembukaan Musyawarah Wilayah (Muswil) IV Badan Pengurus Wilayah (BPW) KKSS Kepri di CK Hotel Tanjungpinang, pada Sabtu, 25 Mei 2024.

“Dalam keragaman demografi di Kepri, kita patut bersyukur dapat hidup saling menghargai dan damai. Ini adalah senjata kita dalam membangun Kepri,” kata Ansar.

Menurut Ansar, prinsip ‘dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung’ merujuk pada hal yang fundamental bagi siapa pun yang merantau ke tempat tinggal orang lain. Sejumlah warga perantau bahkan telah wujudkan persatuan budaya lewat asimilasi dan perkawinan dengan masyarakat lokal.

“Hal ini tentunya sangat memperkaya khasanah budaya dan menunjukkan bahwa keragaman budaya sejatinya dapat menyatukan dan tidak menjadi penghalang. Ini juga yang dapat memperluas wawasan serta memperkaya nilai-nilai budaya kita,” terang Ansar.

Ansar berharap bahwa Muswil ini dapat berjalan dengan lancar dan menghasilkan hasil terbaik untuk KKSS, terutama di Kepri.

“Sehingga dapat menjadi garda terdepan dalam kontribusi pada pembangunan Provinsi Kepulauan Riau, mengikuti langkah-langkah perdana dan mulia para pendahulu kita, khususnya para tokoh pahlawan keturunan Sulawesi dan pahlawan-pahlawan asal Sulawesi di Kepri,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua BPW KKSS Kepri, Daeng M. Yatir menjelaskan bahwa Muswil ini merupakan forum diskusi yang diadakan setiap 5 tahun, dan telah mengadakan empat kali pertemuan sejauh ini.

“Forum ini membahas berbagai isu dan kegiatan yang berkaitan dengan kebutuhan dan kepentingan organisasi, selain itu juga membahas upaya menjaga kerukunan etnis di Kepri. Tak ada alasan bagi warga KKSS untuk tidak terlibat dalam kontribusi memajukan Kepri,” imbuhnya.

Editor: Budi Adriansyah
Penulis: Ron