Radarmalaka.com, Tanjungpinang – Penjabat (Pj) Wali kota Tanjungpinang Hasan, membuka acara Kongres Pemilihan Asosiasi Kota (Askot) PSSI Kota Tanjungpinang Tahun 2023, di Hotel Comforta, Kamis, 19 Oktober 2023.
Hasan menyampaikan, bahwa Pemerintah Kota Tanjungpinang mengapresiasi setinggi-tingginya kepada pengurus dan panitia dalam pelaksanaan kegiatan Kongres PSSI Kota Tanjungpinang.
“Memang, untuk mengurus di bidang olahraga ini adalah orang yang mengerti olahraga. Jadi, kalau dalam pengurusan PSSI harus mengerti tentang sepak bola, khususnya di Kota Tanjungpinang,” ucap Hasan.
Hasan juga menyampaikan selamat atas pelaksanaan kongres, dan kepada Ketua Askot PSSI Kota Tanjungpinang yang akan terpilih nantinya, semoga dapat mengemban amanah dengan sebaik-baiknya serta memajukan sepak bola di Kota Tanjungpinang.
Sementara itu, Wakil Ketua Asprov PSSI Kepulauan Riau (Kepri) Muhammad Ikhsan mengatakan, untuk menjadikan kongres ini sebagai sarana mempererat tali silaturahmi antara sesama pecinta sepak bola dan menjadikan momentum kongres ini sebagai pemicu bangkitnya sepak bola di Provinsi Kepri, khususnya di Kota Tanjungpinang.
“Siapa pun nanti yang terpilih sebagai Ketua Askot PSSI Kota Tanjungpinang ini, mari kita sama-sama bertekad untuk meningkatkan prestasi olahraga sepak bola, dan mari membangun sinergitas dengan tokoh masyarakat yang satu frekuensi dengan sepak bola ini. Jangan ada lagi energi-energi negatif yang tersimpan di organisasi PSSI ke depan nya,” ujar Ikhsan.
Turut hadir dalam acara ini, Kadispora Kota Tanjungpinang, Wakil Ketua Asprov PSSI Kepri, dan Ketua Askot PSSI Tanjungpinang periode 2019-2023.
Edisi: Budi Adriansyah
Sumber: Diskominfo Kota Tanjungpinang