Scroll untuk baca artikel
BeritaHeadlineRegional

Romo Bala Buka Doa dan Berkati SBS-HMS Untuk Pilkada Malaka 27 November

201
×

Romo Bala Buka Doa dan Berkati SBS-HMS Untuk Pilkada Malaka 27 November

Sebarkan artikel ini

Malaka – Pastor Paroki Kotafoun, Balthasar Seran, Pr membuka Pelaksanaan Kampanye Terbatas Paslon SBS-HMS dengan doa di Bakiliurai – Desa Tunabesi – Kecamatan Io Kufeu, Rabu (23/10-2024).

Sebelum membuka Kampanye dengan Doa Pembukaan, Romo Bala mengatakan pada tahun 2015 saat Pilkada Malaka SBS-DA datang di Io Kufeu dirinya yang pimpin doa dan berikan Berkat Khusus bagi SBS-DA, hasil akhir menang Pilkada Malaka 2015.

” Tahun 2024 saya pimpin lagi doa pembukaan disini dan saya memberikan berkat khusus kepada SBS-HMS agar diberkati semua perjuangannya dan bisa berhasil dalam Pilkada Malaka 2024″, ujarnya.

” Sebagai gembala umat tetap berharap agar siapapun yang terpilih harus kerja untuk rakyat dan mensejahterakan rakyat melalui berbagai program yang diusung”, tandasnya. ( boni)